Print Friendly and PDF

Kamis, 26 April 2012

Trik Sulap Mentalism - I Can Read Your Mind

Artikel ini ditulis oleh Ian Ardianzah, official contributor blog Wikumagic

Trik ini saya ambil dari channel youtube Scam School dengan sedikit perubahan. Permainan ini sangat unik dan bisa sedikit membantu anda bagaimana pikiran kita bekerja. Sayang, trik ini kurang bagus dimainkan di panggung.


Efek :

Anda bisa menebak nama yang dipilih oleh sukarelawan anda dari sebuah daftar nama yang anda perlihatkan padanya, meskipun anda sama sekali tidak mengetahui apa yang dia pilih.


Persiapan:

1. Guntinglah kertas buku gambar menjadi sebesar 1 buah kartu remi. Buat sebanyak 2 buah

2. Cetaklah gambar dibawah ini lalu tempelkan di bagian depan masing-masing kartu yang anda buat.



3. Cetaklah gambar dibawah ini lalu tempelkan di bagian belakang salah satu kartu anda. Kita sebut ini kartu Ganjil



4. Cetaklah gambar dibawah ini lalu tempelkan di bagian belakang kartu yang satunya lagi. Kita sebut ini kartu Genap



5. Sekarang letakkan dua kartu ini terpisah. Misal, kartu Ganjil di saku sebelah kiri dan kartu Genap di saku sebelah kanan.


Prosedur:

1. Panggil seorang sukarelawan

2. Katakan padanya terlebih dulu anda akan melakukan tes kecepatan berpikir kepada. Suruh dia memilih yang Ganjil atau Genap. Misal yang dia pilih genap.

3. Jika memilih Genap, keluarkan kartu yang ada di saku kanan anda, begitu pula sebaliknya.

4. Perlihatkan bagian depan kartu anda. Katakan padanya bahwa semua nama yang ada kartu anda berbeda-beda. Jika dia sudah merasa puas, tutup kartu anda.

5. Katakan lagi padanya, “Oke anda tadi pilih genap kan? Karena di daftar nama tadi ada sembilan nama, silahkan pilih satu angka genap dari 1-9. Jika sudah punya katakan pada saya”. Sambil anda berbicara dengannya baliklah kartu yang ada ditangan anda secara diam-diam sehingga posisi belakang kartu berada di depan.

6. Jika dia sudah punya, perlihatkan lagi daftar tersebut (pastikan kartu tersebut sudah anda balik)

7. Sekarang, dalam hitungan ketiga suruh dia menyebutnya bersamaan dengan anda dalam hitungan ketiga. Dan...jawaban anda pasti sama yaitu “Lady Gaga”

8. Jika dia heran kenapa bisa sama, katakan padanya “itu karena saya membaca pikiran anda” 



Penjelasan:


Pertanyaannya, kenapa dia tidak memperhatikan bahwa daftar yang dia lihat itu berbeda?. Itu karena pada prosedur 6 anda hanya menyuruh dia melihat angka ganjil yang dia pilih, apalagi dari awal anda sudah meyakinkan dia bahwa daftar itu benar-benar beda. (mungkin ada beberapa di antara anda yang membaca artikel ini juga tidak sadar kalau daftar yang ada di belakang kartu ganjil itu semua angka genapnya bertuliskan “Lady Gaga”, begitu juga dengan kartu ganjil. Semua angka ganjil di balik Kartu Ganjil bertuliskan “Tom Hanks”). Saya tidak tahu penjelasan pastinya, tapi pada intinya mata hanya melihat apa yang pikiran anda perintahkan. Dalam hal di atas tadi, anda sudah menyuruh pikirannya hanya untuk melihat angka yang dipilihnya. Nah, perintah anda tadi masuk ke pikiran sukarelawan yang kemudian diteruskan ke matanya sehingga dia tidak melihat angka lain selain angka yang dipilihnya tadi. Kira-kira seperti itulah penjelasannya.


Catatan :

1. Anda juga bisa langsung mencetak daftar tersebut di kertas buku gambar anda. Anda juga bisa mengubah isi daftar tersebut, misalkan dengan nama buah-buahan atau sebagainya. Intinya berkreatif ria-lah, bisa saja anda bisa menciptakan metode yang lebih unik lagi.

2. Bagi anda yang mempunyai iPhone, anda bisa menggunakan fasilitas notes yang ada di iPhone anda untuk memainkan trik ini. Tutorialnya bisa anda lihat di video di bawah ini.





0 komentar:

Posting Komentar